AGTVnews.com – Kota Pasuruan tidak hanya terkenal dengan Taman Safarinya saja. Jika Anda sedang di kota ini jangan lewatkan untuk mampir ke wisata Saygon Waterpark.
Taman air Saygon Waterpark Pasuruan ini ternyata milik artis terkenal di Indonesia, yakni Inul Daratista.
Selain Saygon Waterpark Pasuruan, jarang yang tahu jika Inul Daratista ternyata juga memiliki beberapa tempat wisata di Jawa Timur.
Saygon Waterpark ini menyajikan liburan yang menyenangkan bersama keluarga. Sehingga cocok jadi salah satu jujugan masyarakat.
Kabupaten Pasuruan memang terkenal dengan keindahan alamnya, namun jangan salah, masih banyak tempat wisata lain yang tak kalah indahnya.
Saygon Water Park dikenai biaya Rp 30.000 untuk masing-masing orang pada hari kerja. Sedangakan pada akhir pekan harga tiket masuk adalah Rp 45.000 tiap orang.
Tidak hanya itu, Anda bisa menonton bioskop airplane dengan harga tiket Rp20.000.
Selain itu permainan seru lainnya seperti roller coaster, kursi terbang, rumah bola dengan biaya Rp10.000 per orang.
Biaya parkir kendaraan penumpang di Saygon Water Park adalah Rp3.000, Rp5.000 untuk mobil dan Rp10.000 untuk bus.
Wisatawan juga dapat menjelajahi tempat wisata ini dengan berkuda. Pastinya momen ini sangat istimewa jika diabadikan.
Destinasi Saygon Water Park sendiri dibuka untuk umum setiap hari dengan aktivitas mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.
Artikel Terkait
Jualannya ngumpet dalam pasar, tapi sehari warung Rawon di Pasuruan ini habiskan dua ekor sapi
Review Nasi Pecel Lodeh Mbah Kromo Pasuruan yang eksis sejak 70-an tahun lalu, enak nampol semua wajib coba
Tak perlu banyak modal, wisata di Pasuruan ini cocok dikunjungi bareng kesayangan, makin nempel pastinya!
Pasuruan paling lucu, kepanjangan kocak nama daerah di Jawa Timur bikin tertawa lepas, ada kotamu ?
Bisa makan sambil main-main, Cafe Latar Ayem Pasuruan menyediakan berbagai wahana dan spot foto yang menarik