AGTVnews.com - Baru-baru ini pasangan selebriti Irwansyah dan Zaskia Sungkar kedatangan tamu istimewa.
Dia yang tak lain adalah selebriti sdekaligus mantan kekasih Irwansyah, yaitu Acha Septriasa.
Berdasarkan dari unggahan video Irwansyah dan Zaskia Sungkar di kanal YouTube The Sungkars yang dikutip pada Rabu, 26 Januari 2022, Acha Septriasa datang jauh-jauh dari Australia dan sedang berada di Jakarta.
Baca Juga: WhatsApp Tambah Beberapa Fitur dan Dukungan Mode Fokus untuk iOS
Kehangatan mereka semakin terasa saat momen makan bersama, dan Zaskia Sungkar menanyakan suami Acha yang tidak diajak kerumah.
"Kok suaminya gak diajak?" tanya Zaskia Sungkar.
Lalu Acha menjelaskan bahwa suaminya masih di Sidney, Australia karena ada urusan kerja.
Baca Juga: Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso Raih Penghargaan Anti Pungutan Liar
Ada sebuah momen lucu ketika Irwansyah reflek akan mengambilkan sambal kepada Acha.
Tak ayal membuat warganet berkomentar lucu di kolom kanal YouTube mereka
"Ngakak pas Irwan reflek mo ambilin sambel kacang..gpp sih, seneng litany, mereka bisa nyambung silaturahmi..semoga berkah, lancer-lancar semua kerjaan dan rejekinya..Aamiin," tulis @Gibran Gitar pada kolom komentar.
Baca Juga: Sedih, Begini Legenda dibalik Kue Bulan yang Biasa Ditemui saat Perayaan Imlek
"Canggung banget ya, video part 1 juga irwan ketawa2 malu terus setiap ngelihat Acha," tulis @Umma Ainan.
Acha juga tidak melewatkan untuk menggendong Ukkasya, putri Irwansyah dan Zaskia Sungkar.
Artikel Terkait
Dengan Bercucuran Air Mata, Riri Fairus: Salah Aku Apa?
Sempat Drop Dorce Gamalama Curhat ke Denny Sumargo, Saya Pingin Bisa Jalan Lagi
Nurul Arifin Ungkapkan Penyebab Kematian Putrinya di Atas Meja Makan
Ini dia Reza Paten, Pembeli Headband Atta Halilintar seharga Rp2.2 Miliar
Titi Kamal Unggah Foto Jadul Tahun 98, Begini Respon Warganet