AGTVnews.com – Variety show RM BTS secara resmi akan segera tayang.
RM BTS dikabarkan akan muncul di “The Dictionary of Useless Human Knowledge” bersama sutradara film Jang Hang Joon sebagai MC.
Pada 9 November 2022, tvN telah membuat pengumuman resmi yang menyatakan bahwa episode pertama akan ditayangkan pada 2 Desember.
Sebagai acara lanjutan dari “The Dictionary Of Useless Knowledge” dan “The Dictionary Of Useless Crime Knowledge” yang sangat populer di Korea Selatan.
The Dictionary Of Useless Human Knowledge dari tvN adalah sebuah perjalanan yang mengeksplorasi manusia di dunia dari berbagai perspektif.
Baca Juga: Cerita Kiesha Alvaro, 11 tahun tak mau bertemu Pasha Ungu bahkan dengar lagunya saja ogah
Acara ini akan membahas tentang manusia di dunia dengan berbagai sudut pandang yang berhubungan dengan banyak bidang seperti sastra, fisika, kedokteran dan astronomi.
Berbagai perspektif akan dituturkan dan para ahli dari masing-masing bidang.
Seperti novelis Kim Young Ha dan fisikawan Kim Sang Wook.
Selain dua MC, dihadirkan juga para ahli dalam bidangnya seperti Novelis Kim Young Ha, profesor Kim Sang Wook dan Lee Ho serta Dr. Shim Chae Kyung.
Baca Juga: Kuliner legendaris Blitar, ada yang jadi langganan wakil presiden
Mereka akan memberikan pengetahuan dan keahlian masing-masing dengan pesona unik ke topik diskusi yang dibawakan.
tvN juga meluncurkan poster resmi acara yang dibintangi oleh enam orang yang luar biasa ini.
Mewakili semua lapisan masyarakat dan berbagai kategori pengetahuan dengan chemistry mereka yang juga menghibur.
Baca Juga: Lengkap! inilah line up pertama dan kedua Mnet Asian Music Awards MAMA 2022
Teaser singkat The Dictionary Of Useless Knowledge dirilis pada YouTube Resmi tvN.
The Dictionary of Useless Human Knowledge akan tayang perdana pada 2 Desember 2022 pukul 18:50 WIB.***
Artikel Terkait
Ini 4 lagu BTS yang dikirim untuk Grammy Award ke-65, ada nyanyian kesukaanmu ?
BTS, BLACKPINK dan Jungkook dinominasikan untuk People's Choice Awards 2022
Dihujat haters karena tunda wajib militer, Jin BTS beri jawaban menenangkan
Kabar terbaru, 4 anggota BTS bakal rilis album solo tahun depan, ARMY siap-siap nabung!
Polisi tangkap pelaku yang jual topi Jungkook BTS seharga 100 Juta