Resep simpel minuman segar bergizi untuk buka puasa, butuh waktu 5 menit saja

- Senin, 27 Maret 2023 | 19:55 WIB
Minuman segar berbahan dasar jeruk untuk berbuka puasa. Cara bikinnya simpel namun tetap bergizi. (Instagram/@seendy0209)
Minuman segar berbahan dasar jeruk untuk berbuka puasa. Cara bikinnya simpel namun tetap bergizi. (Instagram/@seendy0209)

AGTVnews.com - Para pekerja yang punya waktu mepet untuk menyiapkan buka puasa, ada baiknya menyimak resep simpel minuman segar bergizi ini.

Cara bikin minuman segar bergizi untuk buka puasa ini sangat simpel. Tidak butuh waktu lebih dari 5 menit.

Meski simpel, namun minuman segar untuk buka puasa ini mempunyai kandungan gizi yang lebih baik, utamanya kandungan vitamin.

Akun Instagram @resepku_id membagikan ide minuman buka puasa dengan bahan utama dari jeruk lemon.

Baca Juga: Berbahagialah jika ramalan weton jodohmu ketemu ratu, ini alasan dan maknanya menurut primbon Jawa

Diketahui, jeruk lemon kaya vitamin C yang dibutuhkan tubuh setelah seharian tidak mendapat asupan makanan.

Cara membuat minuman segar untuk buka puasa cukup simpel sebagai berikut:

Pertama, siapkan bahan-bahannya, antara lain: jeruk lemon atau jeruk nipis, markisa (boleh di-skip karena asam, bisa diganti buah lainnya), gula batu dan madu.

Untuk gula batu ini bisa diganti dengan gula pasir + air yang direbus dengan komposisi 1:1.

Kemudian, bisa langsung membuat minumannya. Caranya:

Baca Juga: Eloknya Masjid Alit Pacitan, punya view mirip Masjid Nabawi: bisa jadi list tempat itikaf Ramadhan 2023

1. Bersihkan jeruk, buang bijinya dan iris kecil.

2. Kemudian, campur semua bahan-bahan tadi (jeruk, markisa atau buah lainnya, gula batu dan madu).

3. Setelah dicampur taruh dalam wadah kecil dan diamkan dalam kulkas atau lemari pendingin.

Halaman:

Editor: Yusuf RH Saputro

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X