KPU Kota Blitar Musnahkan 559 Surat Suara Rusak

- Selasa, 8 Desember 2020 | 19:53 WIB
KPU Kota Blitar Musnahkan 559 Surat Suara Rusak
KPU Kota Blitar Musnahkan 559 Surat Suara Rusak

AGTVnews.com - Sehari menjelang pemilihan Walikota-Wakil Walikota Blitar, KPU setempat melakukan pemusnahan surat rusak. Total surat suara yang dimusnahkan sebanyak 559 lembar. Pemusnahan dilakukan dengan cara dibakar di halaman Kantor KPU Kota Blitar, Selasa (8/12/2020). Ketua KPU Kota Blitar, Koirul Umam mengatakan, kerusakan surat suara yang dimusnahkan ini meliputi surat suara robek, warna pudar dan terdapat titik-titik di bagian foto Paslon. "Hari ini kita melakukan pemusnahan surat suara. Setelah melalui proses sortir ditemukan sebanyak 559 surat suara yang rusak. Dengan kerusakan bervariasi, seperti robek, warna pudar dan ada noda titik," ujar Umam. Sebelumnya, KPU Kota Blitar telah mendistribusikan logistik surat suara Pilwali Blitar ke masing-masing kelurahan. Pendistribusian dari gudang KPU di Jalan Cemara Kota Blitar menuju ke 21 kantor kelurahan di Kota Blitar ini dikawal ketat Anggota Polres Blitar Kota dan TNI. "Pendistribusian logistik di Kota Blitar paling terakhir di Jatim. Karena wilayah Kota Blitar kecil dan juga mudah dijangkau," kata Umam. Logistik surat suara baru dikirim ke tempat pemungutan suara (TPS) menjelang pemungutan suara. Aparat akan menjaga surat suara di kelurahan secara ketat. "Logistik surat suara akan disimpan di kantor kelurahan dengan pengamanan ketat.Besok dini hari logistik surat suara baru kami distribusikan ke TPS," ujarnya. Untuk diketahui, dalam Pilwali Kota Blitar terdapat 259 TPS yang tersebar di 21 kelurahan. Sedang jumlah daftar pemilih tetap (DPT) Pilwali Blitar sebanyak 114.890 jiwa. Pilwali Kota Blitar diramaikan oleh dua pasangan calon yakni Paslon No urut 1 Hendri-Yasin dan Paslon No urut 2 Santoso - Tjutjuk Sunariyo. (*)
Reporter : Ana Alana
 Editor : Linda Kusuma

Editor: agtv

Tags

Terkini

Besok Blitar Punya Bupati Baru

Kamis, 25 Februari 2021 | 18:17 WIB

KPU Kediri Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Jumat, 22 Januari 2021 | 12:51 WIB

KPU Kota Blitar Gelar Pleno Rekapitulasi Pilwali 2020

Selasa, 15 Desember 2020 | 18:57 WIB

Coblosan di +62, Kotak Kosong Ditempel Foto Diri

Kamis, 10 Desember 2020 | 12:40 WIB

Petahana Kota Blitar Menang Versi Hitung Cepat

Rabu, 9 Desember 2020 | 21:59 WIB

Hasil Perhitungan Sementara Dhito-Dewi Yakin Menang

Rabu, 9 Desember 2020 | 21:29 WIB

Salurkan Hak Suara, Dhito Yakin Menang 85 Persen

Rabu, 9 Desember 2020 | 12:10 WIB

KPU Kota Blitar Musnahkan 559 Surat Suara Rusak

Selasa, 8 Desember 2020 | 19:53 WIB

KPU Kediri Distribusikan Logistik Pilkada 2020

Minggu, 6 Desember 2020 | 13:17 WIB
X