SD di Tulungagung Tidak Dapat Murid Bertahun-tahun, Ini Cara Mereka Bertahan

- Rabu, 20 Juli 2022 | 21:57 WIB
Ilustrasi sekolah tidak ada murid yang mendaftar (Pixabay/Alexandra Kochi)
Ilustrasi sekolah tidak ada murid yang mendaftar (Pixabay/Alexandra Kochi)

AGTVnews.com - Salah satu Sekolah dasar (SD) yang ada di Tulungagung ini tidak pernah mendapatkan siswa selama bertahun-tahun.

Setiap pembukaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tidak satupun masyarakat yang mendaftarkan anak mereka ke sekolah ini.

Sekolah yang tidak mendapat murid sama sekali ini adalah SDN 1 Bendilwungu Kecamatan Sumbergempol Kabupaten Tulungagung.

SD negeri di Kabupaten Tulungagung ini sama sekali tidak dilirik para orang tua untuk menyekolahkan anaknya.

Baca Juga: 7 Cara Cek Iphone Bekas Asli atau Palsu, Jangan Sampai Tertipu

Kejadian ini sudah dialami selama 3 tahun terakhir. Kini sekolah tersebut hanya memiliki 11 siswa yang duduk dibangku kelas 6.

Sementara untuk kelas I hingga kelas V sama sekali tidak ada siswanya.

Plt. Kepala SDN 1 Bendilwungu, Suyatno mengatakan, jika kondisi ini sudah dialami lembaganya selama bertahun-tahun.

Pada tahun ajaran 2021 / 2022 lalu siswa di kelas I dan II sama sekali tidak ada. Kemudian kelas III hanya satu siswa saja dan kelas IV terdapat tiga siswa.

Baca Juga: 8 Tips Agar Terhindar dari Penyakit, yang Terakhir Sering Dilakukan Orang Indonesia

"Sementara di kelas V terdapat 11 siswa. Sebelas siswa kelas V kini naik kelas VI dan jumlahnya tetap sebelas," kata Suyatno seperti dikutip dari koranmemo, Rabu 20 Juli 2022.

Karena jumlah siswa yang sedikit, orang tua memilih untuk memindahkan anak mereka ke sekolah lain.

Sementara untuk siswa kelas VI tetap bertahan, karena sebentar lagi mereka akan melanjutkan ke jenjang pendidikan SMP.

"Demi menjaga keberlangsungan KBM siswa yang masih bertahan di kelas VI, kami para guru bahkan siap melakukan antar jemput siswa," jelasnya.

Halaman:

Editor: Linda Kusuma Wardhani

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X