AGTVnews.com - Persik Kediri meraih poin penuh di pekan ke 21, Liga 1 2021-2022, Jumat sore (28/1). Macan Putih berhasil menumbangkan pemuncak klasemen, Bhayangkara FC dengan skor tipis 1-0
Persik bermain luar biasa di laga ini. Macan Putih tak menunjukkan bahwa mereka sedang tidak baik-baik saja, setelah 7 pilarnya dibekap cedera.
Sepanjang laga Persik Kediri tampil impresif. Dimotori Dionatan Machado, Persik Kediri berulang kali merepotkan pertahanan The Guardians.
Satu-satunya gol kemenangan Persik Kediri dicetak oleh Youssef Ezzejjari di babak pertama.
Youssef sebenarnya punya tiga peluang emas di babak pertama ini. Diantaranya, sepakan kerasnya dari kotak penalti masih mampu dibendung oleh kiper Bhayangkara FC, Awan Seto.
Di babak kedua, Youssef juga beberapa kali mengancam. Pun dengan tendangan bebas Dionatan Machado yang masih membentur mistar.
Secara permainan, kedua tim cukup imbang. Bhayangkara juga tidak buruk. Di menit awal, mereka bahkan terus menggempur pertahanan Macan Putih. Setidaknya ada 2-3 peluang berhasil mereka ciptakan.
Diantaranya dari Anderson melalui tendangan bebas di menit ke 13 yang masih dimentahkan Dikri Yusron.
Di babak kedua, King Eze juga beberapa kali memiliki peluang untuk membalas. Setidaknya, di menit ke 53 dan 54, Bhayangkara punya dua peluang emas. Dari Eze dan Anderson yang sepakannya masih melambung.
Kemenangan ini membuat poin Persik Kediri bertambah jadi 22 poin. Tapi posisi mereka belum cukup aman di klasemen.***
Artikel Terkait
Line Up Persik Kediri Vs Persikabo 1973, Adi Satryo Dipastikan Kembali Tampil
Babak Pertama, Ezzejjari Bawa Persik Kediri Unggul Atas Bhayangkara FC