Warga Malang Hilang Diduga Nekat Meloncat ke Sungai Brantas Blitar

- Sabtu, 26 Februari 2022 | 20:07 WIB
Petugas menlakukan penyisiran. Warga Malang yang Hilang Diduga Nekat Meloncat ke Sungai Brantas Blitar (Nur Ana Alana)
Petugas menlakukan penyisiran. Warga Malang yang Hilang Diduga Nekat Meloncat ke Sungai Brantas Blitar (Nur Ana Alana)

AGTVnews.com - Seorang pria diduga nekat meloncat ke sungai Brantas di Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar.

Pria tersebut bernama Taufik Junaidi (32) warga Desa Banjarejo Kecamatan Pakis Kabupaten Malang.

Kapolsek Lodoyo Barat AKP Tamim Anwar saat dikonfirmasi mengatakan, peristiwa diduga terjadi pada Jumat (25/2/2022) kemarin. Sebelumnya nekat meloncat ke sungai Brantas itu, korban bersama keluarganya hendak ke pengobatan alternatif di Desa Rejowinangun, Kecamatan Kademangan.

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Terbaru Hari Ini Sabtu 26 Februari 2022, Ada Primogems dan Mora Gratis dari Mihoyo

Korban dibawa oleh keluarganya ke Padepokan Nur Dzat Sejati karena mengalami gangguan kejiwaan.
Namun setelah tiba di lokasi pengobatan, padepokan ternyata sedang libur praktek.

Sehingga mereka memutuskan menginap di penginapan dekat padepokan.

"Jadi di sekitar padepokan itu kan ada penginapan. Kemudian mereka memutuskan menginap disana," ujar Tamim, Sabtu, 26 Februari 2022.

Baca Juga: Resep Membuat Camilan Sehat Oatmeal Cookies, Cocok Untuk Isi Liburan

Korban, kata Tamim, sempat melaksanakan sholat Jumat sebelum kejadian. Setelah melaksanakan sholat Jumat korban berlari sambil berteriak-teriak hendak bunuh diri.

Keluarga korban saat itu berupaya mengejar namun korban tidak ditemukan. Sementara dari keterangan saksi ada pencari rumput yang melihat korban berlari ke arah utara.

Segerombolan pemancing di pinggir sungai Brantas juga mengaku melihat lelaki dengan ciri-ciri mirip korban berjalan di pinggir sungai.

Baca Juga: Persik Kediri Akan Melawan Arema FC, Javier Roca: Tak Ada Kata Balas Dendam

Ada pula pemancing yang melihat ada seorang lelaki yang tenggelam hanyut di sungai sambil melambaikan tangan seperti tidak bisa berenang.

"Sampai saat ini pencarian terhadap korban masih terus dilakukan. Namun belum membuahkan hasil," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Muji Lestari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X