Mirip Nama Penyanyi Dangdut, Ini Profil Rizky Ridho Pemain Timnas U23 yang Cetak Gol ke Gawang Filipina

- Jumat, 13 Mei 2022 | 21:54 WIB
Profil Profil Rizky Ridho Pemain Timnas U23 yang mirip penyanyi dangdut. (Instagram/@PSSI)
Profil Profil Rizky Ridho Pemain Timnas U23 yang mirip penyanyi dangdut. (Instagram/@PSSI)

AGTVnews.com - Timnas Indonesia U23 baru saja menyelesaikan pertandingan
menghadapi Filipina pada laga lanjutan Grup A cabang olahraga sepakbola SEA Games 2021 Vietnam.

Laga Timnas Indonesia melawan Filipina ini digelar di Di Viet Tri, Phu To, Jumat 13 Mei 2022.

Pada pertandingan tersebut, Timnas Indonesia menang 4-0 atas Filipina.

Baca Juga: Pabrik Kacang Shanghai Gangsar Tulungagung Terbakar, Tetiba Muncul Sang Pengendali Api

Garuda Muda pesta gol berkat torehan dari Muhammad Ridwan (18'), Rizky Ridho (44'), Egy Maulana Vikri (75'), dan penalti Marselino Ferdinan (85').

Salah satu nama yang mencuri perhatian adalah Rizky Ridho.

Pemain muda Persebaya Surabaya itu sering dikaitkan dengan nama penyanyi dangdut kembar Risky-Ridho.

Baca Juga: Ini Penyebab Cuaca Panas dan Suhu Tinggi yang Terjadi di Wilayah Blitar

Bahkan warganet sering iseng menanyakan pertanyaan seputar duo penyanyi dangdut itu kepada pemain Bajul Ijo tersebut.

Banyak yang salah sangka, berikut profil lengkap Rizky Ridho.

Pemain sepakbola bernama lengkap Rizky Ridho Ramadhani lahir di Surabaya 21 November 2001.

Dia adalah pemain sepakbola profesional Indonesia yang bermain sebagai bek tengah untuk klub Liga 1 Persebaya Surabaya dan tim nasional Indonesia.

Rizky Ridho memiliki postur yang mendukung posisinya sebagai bek tengah. Dia memiliki tinggi 183 cm.

Baca Juga: Kementan Pastikan Wabah PMK Tidak Ganggu Stok Ternak Jelang Idul Adha 2022

Halaman:

Editor: Linda Kusuma Wardhani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Persik Kediri taklukkan Persija Jakarta 2-0

Minggu, 12 Maret 2023 | 17:42 WIB
X