• Sabtu, 23 September 2023

6 bahaya jika tubuh kurang serat makanan: cepat gemuk dan ancaman sederet penyakit dalam

- Minggu, 19 Maret 2023 | 15:52 WIB
Ilustrasi. Makanan kaya serat (Pixabay)
Ilustrasi. Makanan kaya serat (Pixabay)

AGTVnews.com – Salah satu nutrisi penting untuk menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan yakni keberadaan serat makanan.

Sistem kekebalan tubuh dan sistem pencernaan dapat bekerja dengan baik jika kebutuhan serat makanan dalam tubuh terpenuhi.

Jika seseorang kekurangan serat makanan dalam tubuh, akan ada gangguan kesehatan yang bisa terjadi pada seseorang.

Terdapat beberapa bahaya jika tubuh kurang serat makanan yang dilansir dari akun YouTube Kunci Sehat.

1. Sembelit

Hal pertama yang akan terjadi jika tubuh kekurangan serat adalah mengalami sembelit.

Baca Juga: Ramuan herbal menjaga imun tubuh: konsumsi setiap hari auto semangat hingga jarang sakit

Selain itu indikasi lainnya adalah jika seseorang mengalami buang air besar kurang dari tiga kali dalam seminggu.

Serat bisa merangsang gerakan usus sehingga sisa makanan yang telah dicerna akan dengan cepat dikeluarkan tubuh.

2. Sering Lapar

Merasa sering lapar padahal sudah makan berat bisa jadi merupakan tanda tubuh kurang serat.

Hal ini berkaitan pada jenis serat larut air yang dapat menurunkan kadar hormon ghrelin yang dapat menimbulkan rasa lapar.

Jika tubuhnya mendapatkan cukup serat maka rasa kenyang akan bertahan lebih lama dan tidak mudah merasa lapar.

Baca Juga: 5 vitamin terbaik untuk kesuburan, penting bagi reproduksi, pasutri wajib tahu!

Halaman:

Editor: Yusuf RH Saputro

Tags

Artikel Terkait

Terkini

4 Solusi untuk Menurunkan Diabetes

Senin, 10 Juli 2023 | 16:36 WIB
X